Penyelarasan Drafting Audit, SPI UIN KHAS Jember Laksanakan Pendampingan bersama Irjen Kemenag RI
Humas - Sistem Pengawasan Internal (SPI) UIN Kiai Haji Achmad Siddiq Jember melaksanakan pendampingan oleh Tim Irjen Kementerian Agama dengan fokus pada Penyelerasan Drafting. Acara tersebut berlangsung pada Kamis, 16 Mei 2024 yang bertempat di Ruang Rapat SPI.
Agenda ini merupakan pendampingan keempat yang dilakukan oleh Tim Irjen Kementerian Agama terhadap Satuan Pengawasan Internal (SPI) UIN Kiai Haji Achmad Siddiq Jember.
Pendampingan ini berfokus pada penyelarasan drafting yang terbagi menjadi dua kelompok dengan agenda yang berbeda. Analisis Jabatan Kepegawaian (Anjab Kepegawaian atau ABK) dan Pemetaan Sumber Daya Manusia (SDM) menjadi kelompok pertama dalam pendampingan ini. Kelompok ini dipandu oleh Ravika Mutiara Savitrah, dan Denari Dhahana Edtiyarsih. Hadir langsung Kepala Biro AUPK, Nawawi bersama dengan perwakilan dari bagian Kepegawaian yakni Risqina.
Kepala Biro AUPK mengungkapkan bahwasannya penyelerasan drafting yang dilaksanakan ini sangat penting dalam memastikan proses administrasi dan manajemen SDM di UIN Kiai Haji Achmad Siddiq Jember berjalan sesuai dengan standar yang ditetapkan.
"Kami sangat mendukung penuh upaya dari SPI dan Tim Irjen Kementerian Agama dalam meningkatkan kualitas tata kelola di Universitas kita ini" ujarnya.
Kelompok kedua dalam pendampingan penyelerasan drafting membahas Audit Universe yang dipimpin langsung oleh Kepala SPI, Sekertaris SPI, M. Hamdi HS, serta Ahmad Faris Wijdan sebagai Pool Auditor SPI.
Dalam pendampingan pada kelompok kedua, dihadiri langsung oleh Wakil Rektor II, Ainur Rafik, serta perwakilan dari bagian keuangan, Nury Widya Sandhy.
Ainur Rafik menegaskan, Audit Universe merupakan langkah krusial dalam memastikan tranparansi dan akuntabilitas di Universitas ini.
"Kami mendukung sepenuhnya agenda ini dengan harapan dapat melihat hasil yang positif untuk pengelolaan keuangan dan operasional di lingkungan kampus UIN KHAS Jember" ujarnya.
Melalui pendampingan intensif yang telah dilakukan oleh Tim Irjen Kementerian Agama, diharapkan proses penyelerasan drafting dalam pelaksanaannya dapat meningkatkan efisiensi dan efektivitas pengelolaan di UIN KHAS Jember. Selain itu juga menjadikan tata kelolaan di lingkungan kampung menjadi lebih baik dan berkelanjutan.
Penulis: Tiwi Kontributor Humas
Editor: Munirotun Naimah